MANADO– Bantuan bahan pokok dari Pemerintah Kota (Pemkot) Manado, yang penyalurannya melalui Dinas Sosial Kota Manado, Senin (27/4/2020) disalurkan ke tiga kecamatan, masing-masing, Kecamatan Bunaken Kepulauan, Bunaken dan Tuminting.
Penyaluran bantuan bahan pokok dari Pemkot Manado, dipantau langsung Wali Kota Manado, DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA (GSVL) yang diserahkan secara simbolis.
Menariknya, saat menyalurkan bantuan bahan pokok untuk masyarakat yang terdampak covid-19, Wali Kota GSVL menggunakan Jetski, bertolak dari kawasan Megamall, menuju pulau Bunaken Kecamatan Bunaken Kepulauan dan selanjutnya ke Bahowo Kecamatan Bunaken dan Kelurahan Bitung Karangria Kecamatan Tuminting.
Menurut GSVL, mengatakan bahwa penyaluran paket bantuan bahan pokok ini dipantau langsung, dan berharap warga bisa memeriksanya, apabila kurang langsung dapat melaporkan kepada petugas yang menyalurkan ataupun ada paket yang sudah kadarluarsa segera laporkan untuk diganti.
“Saya harap masyarakat langsung memeriksa isi paketnya saat diyerima. Tolong dilaporkan kepada petugas, jika paketnya bermasalah. Mungkin karena kurang atau telah kedaluwarsa,” kata GSVL.
Lanjutnya, hari ini, bantuan paket kebutuhan bahan pokok masyarakat terdampak covid-19 disalurkan ke tiga kecamatan, yakni, Bunaken Kepulauan, Bunaken dan Tuminting, dan distribusinya dipantau langsung oleh Wali Kota Manado.
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota GSVl yang juga adalah ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Kota Manado ini, berharap agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan.
“Patuhilah protokol kesehatan yang telah ditetapkan dengan cara, menjaga jarak, rajin mencuci tangan, hindari keramaian, pakai masker, keluar rumah apabila ada keperluan yang mendesak dan penting dan tetap berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar pandemi corona virus ini cepat berlalu dari kehidupan kita umat manusia,” pesan Wali kota Manado dua periode ini.
(YMP)