MINUT–Bupati Minahasa Utara DR (HC) Vonnie Anneke Panambunan merasa kehilangan sosok pejuang hak-hak rakyat serta pemikir kritis. Dia adalah Denny Sompie SE anggota DPRD Minut tiga periode dari partai PKPI. Dimana Alm menghembuskan nafas terakhir pada minggu malam 3 April 2020 , di RS Prof Kandou Manado.
Pemkab serta Dewan Minut merasa sangat kehilangan akan sosok yang dikenal Low Profile ini. Bupati Minahasa Utara DR (HC) Vonnie Anneke Panambunan diselah- selah kesibukannya dalam memerangi wabah COVID 19 di Minut, menyampaikan turut berbela sungkawa serta dukacita sedalam-dalamnya atas meninggalnya salah satu putra terbaik Minut.
Dihadapan awak media, Senin (4/4) kemarin Bupati VAP mengatakan, merasa sangat kehilangan seorang publik figur, yang dikenal low profile dan banyak memberikan sumbangsi pikiran maupun tenaga, untuk membangun Kabupaten Minut yang tercinta ini.
”Segenap jajaran Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Minahasa Utara, turut menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya Almarhum Bapak Denni Sompie. SE. Semoga amal dan Ibadahnya diterimah di sisi Tuhan. Selamat jalan saudara terkasih, doa kami semua menyertai jalanmu menuju rumah Bapak di surga. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kekuatan,” tandas Bupati VAP
(Rivo)