MINUT–Pemkab Minahasa Utara (Minut) bersama Universitas Negeri Manado (Unima) melakukan penandatanganan nota kesepahaman Memorandum of Understanding (MoU) dan penandatanganan nota perjanjian Memorandum of Agreement (MoA), Rabu (18/10), kemarin di Lantai III Kantor Bupati Minut.
Menurut Pjs Bupati Minahasa Utara, Clay JH Dondokambey, SSTP MAP, Pemkab Minut bersyukur pada Tuhan karena hari ini boleh digagas terkait penandatanganan nota kesepahaman MoU sekaligus penandatanganan nota perjanjian MoA.
“Terima kasih kepada Ibu Rektor Unima Prof DR Deitje Katuuk MPd dan seluruh jajaran, Dekan, dan begitu banyak Guru besar boleh menghadiri langsung bisa bersama-sama mengadakan MoU tapi boleh ditindaklanjuti dengan MoA dengan para Perangkat Daerah,” ucap Clay.
Dia menambahkan, itu artinya membuka kerjasama dengan Civitas Akademika Unima dalam kaitan sebagai lembaga pendidikan tinggi yang akan memberikan banyak sekali sumbang saran.
“Sumbang pikiran bahkan pendampingan kepada Pemerintah Kabupaten Minut dalam melaksanakan program kerja pada tahun-tahun kedepan,” tutup Pjs.
(Rivo)