MINSEL – Dibawah kepemimpinan Hukum Tua (Kumtua) Frience Sondakh, Pemerintah Desa Tondei Dua, Kecamatan Motoling Barat, Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahap II kepada 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Terpantau wartawan media ini, penyaluran BLT-DD disalurkan secara sombolis, yang bertempat di Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Tondei Dua, Jumat (16/07/2021) hari ini.
Adapun Camat Motoling Barat Ruddy Liow mengatakan bahwa masyarakat yang belum divaksin agar segera divaksin. Ini merupakan anjuran pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19.
“Tak perlu takut karena vaksin ini aman dan halal. Dan mari kita tetap patuhi protokol kesehatan sesuai yang dianjurkan pemerintah,” tuturnya.
Sementara itu, Kumtua Desa Tondei Dua mengatakan kepada masyarakat penerima agar bantuan BLT-DD ini kiranya dapat dimanfaatkan sesuai yang diperuntukan.
“Program BLT merupakan kebijakan pemerintah bagi keluarga Miskin. Maka, gunakan bantuan ini untuk membeli kebutuhan pokok,” pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan penyaluran yakni: Camat Motoling Barat Ruddy Liow, Kumtua Tondei Dua Frience Sondakh, Kapolsek Motoling mulyadi Lontaan, Danramil Kapten ferdinand Tedampa dan Perangkat Desa.
(JovanMintje)