MINUT–Minawerot Brotherhood Community (MBC) bersama GMBI KSM Kauditan melakukan kegiatan positif dengan memberikan bantuan kepada warga yang sedang melakukan Isolasi Mandiri (Isoman) di wilayah Minawerot, Kamis (22/7) tadi.
Ketua MBC Rocky Dien menjelaskan kegiatan yang dilakukan tersebut terinsiprasi dari Bupati Minahasa Utara Joune Ganda yang sudah melakukanya terlebih dahulu.
“Ini bukti kepedulian kami kepada warga yang sedang melakukan isolasi mandiri. Ini adalah bentuk support kami, agar secapatnya bisa sembuh dan bisa kembali lagi beraktifitas seperti biasa,” kata Rocky.
Dirinya berharap bantuan tersebut dapat membantu warga yang sedang menjalani Isoman.
Sementara itu, Ketua GMBI KSM Kauditan Brovy Togas menambahkan, kegiatan ini murni dari hati untuk membantu warga yang sedang menjalani Isoman.
“Dengan adanya kegiatan ini juga, kami membantu pemerintah dalam menekan penyebaran covid-19. Semoga Covid-19 ini cepat berlalu. Tetap mengikuti anjuran pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan baik diluar rumah maupun didalam rumah,” tutup Togas.
Selain memberikan bantuan kepada warga yang sedang melakukan isoman, MBC bersama GMBI KSM Kauditan juga memberikan bantuan kepada 1 Kepala Keluarga yang terdampak banjir di Desa Kaima, Jaga 6, Keluarga Pengemanan – Darusalam
Salah satu penerima bantuan Bapak Jonly Pangemanan menyampaikan banyak terima kasih buat MBC dan GMBI KSM Kauditan yang sudah membantu.
Berikut ini bantuan yang diberikan, beras, telur, vitamin, susu, biskuit.
(Rivo)