Manado, Manadosulutnews – Ikatan Wartawan Online (IWO) Kota Manado sukses mengelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke IV bertempat di lokasi rekreasi Kolam Valentine, Desa Sea I, Kecamatan Pineleng, Minahasa, Jumat (12/11/2021).
Kegiatan Rakerda ini digelar dalam rangka mengevaluasi program kerja yang sudah berjalan di paruh tahun 2021, serta persiapan pemilihan ketua dan pengurus baru periode 2022-2027 dalam Musda ke II IWO Manado awal tahun depan.
Rakerda ini diahadiri oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Manado, Erwin Kontu, Staf Khusus Walikota Manado Bidang Hubungan Antar Media, Steven Rondonuwu, Bidang Organisasi IWO Sulut, Moris Polak, Ketua IWO Manado, Agrianto Reppy, para anggota dan pengurus Aliansi Pers Manado (APM) serta seluruh Anggota IWO Manado.
Kadis Kominfo Erwin Kontu saat membuka kegiatan Rakerda mewakili Walikota dan Wakil Walikota Manado, Andrei Angouw – Richard Sualang (AA-RS) memberikan apresiasi kepada IWO Kota Manado yang telah bermitra dengan Pemkot Manado lewat masukan dan kritikan yang konstruktif.
“Saya sangat mengapresiasi atas eksistensi dari IWO Manado, apalagi IWO sudah berjalan 4 tahun. Ke depan, kita masih menjadi mitra kerja tentunya dengan Pemkot Manado, kami bukan anti kritik malahan kami sangat mengharapkan kritikan yang konstruktif dari teman teman sebagai mitra karena media juga merupakan pilar keempat,” ucap Kontu.
Senada dengan Kontu, Staf Khusus Walikota Manado Bidang Hubungan Antar Media, Steven Rondonuwu juga menyampaikan, Walikota dan Wawali tetap mendukung semua organisasi yang ada untuk dapat menjalin sinergitas dengan pemerintah. Apalagi, IWO merupakan organisasi nasional.
“Diharapkan IWO Manado ini dapat membantu mensosialisasikan program-program Pemerintah Kota dan jangan sampai keluar dari koridor-koridor yang tidak diinginkan. Karena, Wawali juga pernah mengatakan bahwa pemerintah tidak anti kritik, silakan dikritik tetapi kritik itu harus yang bersifat membangun,” kata Rondonuwu yang juga sebagai Ketua Aliansi Pers Manado (APM).
Di tempat yang sama, Ketua IWO Sulut Jeane Rondonuwu melalui Bidang Organisasi Moris Polak manyampaikan, dengan digelarnya Rakerda ini, diharapkan IWO Manado dapat terus mengimplementasikan Visi dan Misi IWO sebagai organisasi profesi wartawan online pertama di Indonesia.
“Diharapkan IWO Manado dapat meningkatkan profesionalisme sebagai wartawan online yang bertanggungjawab dan berintegritas serta memperjuangkan kesejahteraan dan mendukung penegakan demokrasi, sesuai dengan Visi dan Misi IWO,” papar Moris.
Sementara itu, Ketua IWO Manado Agriyanto Reppy dalam sambutannya mengatakan, selain mengevaluasi program kerja, Rakerda ke IV ini juga dibahas tentang persiapan pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) ke II yang rencananya dilaksanakan tahun depan.
“Setidaknya sudah ada bayangan untuk pembentukan steering committee dan organizing committee untuk menjaga akan terjadi adanya karteker,” kata Anto sapaan akrab Ketua IWO Manado.
Anto juga menyampaikan terima kasih kepada para anggota IWO Manado yang tetap solid dan penuh semangat membesarkan organisasi profesi tersebut, hingga saat ini bisa melaksanakan Rakerda ke IV.
“Sukses selalu IWO Manado, meski di tengah pandemi terus eksis, menjadi mitra pemerintah dan menjadi penyambung lidah masyarakat,” pungkas Anto mengakhiri.
Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pengukuhan anggota baru oleh Ketua IWO Kota Manado. Adapun nama-nama anggota baru yang dikukuhkan yakni; Tonny Mait, Albert Nalang, dan Stev Buntuang. Mereka dikukuhkan secara simbolis dengan pemakaian atribut berupa kemeja IWO Manado dan penandatanganan formulir pernyataan anggota IWO Manado.
(Stev)