Jakarta, MSN – Wakil Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Jerry Sambuaga menjadi pembicara pada diskusi kelompok terpumpun yang diselenggarakan oleh Digital Student Community di Gedung Juang 45, Jakarta, Senin (14/03/2022).
Diskusi tersebut mengusung tema “Persiapan Pemerintah Indonesia dalam Menghadapi Era Metaverse Jaminan Keamanan Aset Digital (Crypto, Metaverse dan NFT)”.
Wamendag Jerry mengatakan bahwa Kementerian Perdagangan selalu berupaya memonitor dan mengelola perkembangan aset digital yang berkembang di Indonesia, khususnya aset kripto.
“Berdasarkan catatan Bappebti, total transaksi aset kripto di Indonesia saat ini mencapai Rp859,4 triliun dengan 11,2 juta pelanggan terdaftar pada tahun 2021. Pesatnya pertumbuhan dan besarnya nilai transaksi kripto memerlukan pengaturan dan pengawasan agar masyarakat tetap terlindungi dari praktik ilegal yang merugikan,” jelas Wamendag.
Wamendag menambahkan, Kemendag juga telah mengatur perlindungan bagi pelanggan aset kripto yang meliputi kewajiban memiliki tanda daftar bagi calon pedagang aset kripto, kewajiban pelaporan secara periodik, kewajiban menjelaskan risiko transaksi dan penetapan jenis aset kripto yang boleh diperdagangkan.
“Melalui pengaturan-pengaturan tersebut, diharapkan dapat tercipta ekosistem yang kondusif bagi perdagangan aset kripto. Upaya pemerintah, khususnya Kementerian Perdagangan, tentunya tidak hanya sampai di situ dan akan terus menyesuaikan seiring dengan proses digitalisasi yang dinamis,” pungkas Wamendag.
Turut hadir sebagai pembicara pada Forum Group Diskusi ini yaitu Komisaris PT Fintech Maju Berjangka, Brian Rompas, influencer Prathama Nugraha, serta perwakilan dari Direktorat Tindak Pidana Cyber Bareskrim POLRI.
(Stev/KemendagRI)