JAKARTA – MSN – Bendahara Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sulawesi Utara, Andrei Angouw (AA) dan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Manado, dr. Richard Sualang (RS) bersama sejumlah kepala daerah di Indonesia mengikuti sekolah Partai PDI Perjuangan (PDI-P), bertempat di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis (16/06/2022).
Ada yang menarik saat kedua Top Eksekutif di Kota Manado itu mengikuti kegiatan. Yaitu bersama dengan kepala daerah lainnya, mereka diharuskan untuk beristirahat tidur dalam barak bak militer.
“Ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan sekolah partai yang mau tak mau harus dilakukan. Karena terinspirasi dari pengalaman Ibu Mega ketika menjadi utusan Kongres Luar Biasa PDI tahun 1993 di Asrama Haji Sukolilo, Surabaya. Tempat tidur Ibu Mega begini, mandinya di luar, kalau mandi bawa ember,” tukas Richard Sualang yang juga merupakan Wakil Walikota Manado ini.
Para kepala daerah tersebut tengah mengikuti rakor di sekolah partai ini. Sejumlah kepala daerah, termasuk Bendahara Umum PDI Perjuangan, Olly Dondokambey tidur di barak di sela waktu istirahat.
“Ini sejarah Ibu Mega dulu tahun 93 tempat tidurnya seperti ini, jadi biar mengingatkan tugas seorang pemimpin itu untuk bergerak membantu rakyat. Pemimpin itu bukan penguasa, pejabat, tetapi sosok yang memahami rakyat. Tujuan Ini membangun solidaritas,” kata Sualang.
Sambil bercanda, Sualang mengungkapkan pada saat tidur, banyak kepala daerah yang suka ngorok.
“Ada, tapi tidak usah dibilang namanya,” ucap Sualang sambil tertawa.
Dari informasi yang didapat, ada ratusan tempat tidur atau barak yang terletak di lantai 2 Sekolah Partai PDIP. Untuk baraknya, di pisah untuk laki-laki dan perempuan.
(FINA)