MINSEL, MSN – Pemerintah Desa (Pemdes) Karimbow Talikuran (Kartal) melaksanakan kerja bakti di lokasi pembangunan hunian sementara untuk para korban bencana pesisir pantai Amurang yang belokasi di Perkebunan Padang, Kamis (23/06/2022).
Menurut Hukum Tua Desa Karimbow Talikuran, Rinny Karuh – Assa, Kerja bakti ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap warga terdampak bencana alam yang menimpah Kelurahan Bitung dan Uwuran Satu, Kecamatan Amurang, pada Rabu (15/6).
“Kami merasa terpanggil dengan adanya bencana yang menimpah saudara-saudara kami di Amurang ini. Sehingga, dengan suka cita kami segenap Perangkat Desa Karimbow Talikuran mengambil bagian dalam kerja bakti ini,” ungkap Rinny didampingi Sekretaris Desa, Yulita Maweikere.
Rinny juga mengatakan, ini sudah dijadwalkan oleh Pemerintah Daerah, dan pada hari ini Kecamatan Motoling Timur mendapat giliran untuk melakukan kerja bakti bersama dengan Kecamatan Tumpaan.
“Memang hari ini jadwal kami. Namun jika tidak dibarengi dengan suka cita tentunya Perangkat Desa yang akan hadir tidak sebanyak ini. Tapi kali ini hampir seluruh perangkat Desa Karimbow Talikuran mengambil bagian dalam kerja bakti,” terangnya.
Lanjut dikatakan Rinny, pihaknya merasa terpanggil setelah melihat situasi di Posko pengungsian yang sudah sangat sesak karena keterbatasan ruang. Sehingga dengan rampungnya pembangunan ini, diharapkan para warga terdampak bencana bisa mendapat tempat tinggal yang layak sembari menunggu pembangunan rumah relokasi dari pemerintah.
“Kami selaku Pemerintah Desa Karimbow Talikuran mengapresiasi Pemkab Minsel di bawah kepemimpinan Bupati Franky Donny Wongkar dan Wakil Bupati Petra Yani Rembang yang bergerak cepat menangani bencana. Terlebih dengan dibangunnya hunian ini, para pengungsi bisa lebih merasa nyaman, apalagi ada anak-anak dan Lansia yang tinggal di lokasi pengungsian,” tutunya.
Rinny juga mengapresiasi seluruh Perangkat Desa yang telah bekerjasama dalam kerja bakti. Terlebih untuk Camat Motoling Timur yang telah memberikan dukungan penuh sehingga mereka dapat mengambil bagian dalam kegiatan ini.
“Terima kasih banyak atas dukungan rekan-rekan Perangkat Desa Karimbow Talikuran dalam kegiatan kerja bakti ini, terlebih khusus untuk Camat Motoling Timur, Syultje Mamarimbing yang selalu mensupport kami,” pungkas Rinny.
Diketahui, selain Desa Karimbow Talikuran, seluruh desa se-Kecamatan Motoling Timur dan Kecamatan Tumpaan juga mengambil andil dalam kerja bakti ini, serta juga dibantu oleh pihak TNI-POLRI, Pol PP Minsel, Damkar Minsel dan Pemerintah setempat.
(Stev)