PAPUA– Mayoritas masyarakat Papua adalah penikmat rokok, khususnya rokok tembakau anggur kupu yang dilinting secara perseorangan.
Tembakau Anggur Kupu tersebut menjadi pilihan yang paling diminati oleh masyarakat Papua karena memiliki rasa dan aroma yang khas yang disukai oleh kalangan laki-laki penikmat tembakau linting.
Lettu Inf Hendro Dwi Setyo S.T.Han selaku Danposramil Tinggi Nambut menyediakan alat tradisional manual untuk menggulung tembakau agar menjadi rokok seperti buatan pabrikan serta turun langsung untuk mengajarkan masyarakat menggunakan “Alat Tradisional” dalam pembuatan Rokok Anggur Kupu linting yang sudah di sediakan oleh Posramil Tinggi Nambut.
“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan masyarakat binaan Posramil Tinggi Nambut agar mengenal alat tradisional yang dapat mempermudah kebiasaan mereka sebagai Perokok Tembakau,” ucap Danposramil Tinggi Nambut.
“Respon positif masyarakat setelah diajarkan melinting rokok anggur kupu menggunakan Alat Tradisional sangat baik, masyarakat binaan Posramil menikmati rokok tembakau dan merasakan kehangatan kehadiran TNI AD di lingkungan kehidupan mereka khususnya Satgas Satuan Organik Yonif Raider 712/Wiratama,” tutur Dansatgas Letkol inf Madiyan Surya.
(Budi)