MINSEL, MSN – Bupati Minahasa Selatan, Franky Donny Wongkar (FDW) membuka kegiatan Penyampaian Laporan Akhir Kajian Indikator Pendidikan Kabupaten Minahasa Selatan Tahun 2023, bertempat di Aula Waleta Kantor Bupati Minahasa Selatan, Jumat (06/10/2023).
Bupati Minahasa Selatan, Franky Donny Wongkar dalam sambutannya menyebut, kegiatan Penyampaian Laporan Akhir Kajian Indikator Pendidikan Kabupaten Minahasa Selatan Tahun 2023 ini merupakan kegiatan yang sangat strategis.
“Olehnya diharapkan kepada para peserta yang hadir dapat mengikuti kegiatan dengan sebaik mungkin,” pesan Bupati FDW saat membuka kegiatan.
Diketahui, pendidikan merupakan salah satu aspek yang berperan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Semakin baik tingkat pendidikan akan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan semakin baik kualitas SDM menjadikan semakin baik pula kualitas hidup masyarakat.
Sektor pendidikan menjadi prioritas Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan dalam konteks peningkatan SDM dan pembangunan yang ada di Minsel.
Salah satu tujuan pembangunan yaitu menuju masyarakat sejahtera sehingga dapat mewujudkan masyarakat Minsel yang memiliki kualitas hidup yang layak, lingkungan hidup bermutu, mampu memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Dimana hal tersebut selaras dengan salah satu Misi Pemerintah Daerah ”Meningkatkan Sumber Daya Manusia yang Sehat dan Berdaya Saing” agar Visi Minahasa Selatan Maju, Berkepribadian dan Sejahtera dapat terwujud sebagaimana tertuang dalam RPJMD Kabupaten Minahasa Selatan Tahun 2021 sampai dengan Tahun 2026.
Turut hadir dalam kegiatan, para Narasumber yang juga adalah Akademisi : Robert Winerungan; Johny Taroreh; Dani Pinasang serta Jerry Wuisang; Ketua Dewan Pendidikan Minsel, Max Rembang; Pengurus PGRI Minsel, Musyawarah Kerja Pegawas Sekolah Minsel, Musyawarah Kerja Kepala Sekolah SMP Minsel, Kelompok Kerja Kepala Sekolah SD Minsel, para Kepala Sekolah SD dan SMP Negeri maupun Swasta, serta para aktivis bidang pendidikan, para Asisten Sekda dan Kepala Perangkat Daerah.
(Gy_Diskominfo.MS/Stev)