MINSEL, MSN – Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) mengikuti sosialisasi yang digelar Badan Perencanaan, penelitian pembangunan daerah (Bappelitbang) Minsel.
Sosialisasi yang merupakan kerjasama dengan Sekretariat DPRD Minsel itu dalam rangka memberikan sosialisasi penginputan pokok-pokok pikiran DPRD melalui Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD).
Pelaksana Ketua DPRD Minsel Stefanus DN Lumowa berharap dengan adanya program rencana kerja pembangunan di Kabupaten Minahasa Selatan yang tertuang dalam RKPD dapat terealisasikan dengan baik, guna menunjang kesejahteraan masyarakat.
Adapun pokok pembahasan agenda sosialisasi ini yakni berupa pemaparan oleh narasumber Kepala Bappedalitbang tentang Rancangan awal RKPD Tahun 2025, kemudian dilanjutkan sesi tanya jawab oleh Pimpinan dan Anggota DPRD.
Lumowa menjelaskan, pokok-pokok pikiran merupakan aspirasi masyarakat yang dititipkan kepada anggota dewan agar diperjuangkan dalam pembahasan RAPBD.
“Pokir mempunyai peran yang sangat strategis dalam penyusunan rancangan rencana kerja pemerintah daerah,” kata Lumowa.
Lumowa juga mengingatkan, dalam rangka mengentaskan berbagai persoalan yang berkembang di tengah masyarakat, perangkat daerah terkait dapat mengakomodir usulan masyarakat secara efektif, cermat dan terencana dengan baik.
“Sehingga kebutuhan masyarakat dapat dipenuhi secara bertahap,” pungkasnya.
(Stev)