Manadosulutnews.comMINUT–Sebanyak 86 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) di Kecamatan Airmadidi mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemutakhiran Data Pemilih dan Penggunaan Aplikasi E-Coklit Untuk Pilkada Serentak 2024, yang diselenggarakan di Kelurahan Airmadidi Atas, Minggu (23/6), siang tadi.
Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa Utara (Minut) Ketua Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, Risky Pogaga menerangkan, hari ini secara serentak pihaknya menggelar Bimtek kepada seluruh Pantarlih yang berada di 10 kecamatan yang ada.
“Saya turun ke lapangan untuk memastikan apakah Bimtek kepada para Pantarlih ini sudah sesuai aturan yang ada. Karena para Pantarlih ini harus menjalankan tugas sesuai regulasi yang ada,” kata Pogaga.
Menurutnya, Pantarlih merupakan bagian dari penyelenggara Pemilu. Dengan menjalankan tugas sesuai regulasi yang ada, maka Pantarlih akan menghasilkan Daftar Pemilih Tetap (DPT).
“Makanya para Pantarlih ini harus kerja teliti, sehingga dapat memutakhirkan data pemilih yang akurat dan komprehensif,” terangnya.
Pogaga berharap, kedepannya para Pantarlih ketika turun melakukan pencoklitan tidak menemui hambatan, karena harus memahami betul regulasi yang ada.
“Nah fungsi bimtek hari ini adalah supaya ketika turun lapangan nanti, para Pantarlih ini sudah memahami betul-betul tupoksinya. Yang pasti Pantarlih harus tertib, rapi, dan cepat tanggap,” tandasnya.
Turut hadir dalam kegiatan bimtek ini, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa Utara (Minut) Ketua Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, Risky Pogaga, Ketua PPK Kecamatan Airmadidi Cicilia Indriani Singal, PPK Airmadidi Divisi Parmas Fenly Budiman, PPK Airmadidi Divisi Hukum dan Pengawasan Monalisa Luntungan, PPK Airmadidi Divisi Perencanaan Data dan Informasi,
Kurnia Lumingkewas, PPK Airmadidi Divisi Teknis Penyelenggaraan Jessica Jein Rumajar, para PPS Se-Kecamatan Airmadidi dan Pantarlih.
Penulis : Rivo Lumihi