Manadosulutnews.comMINUT–Anggota DPRD Minahasa Utara (Minut) yang juga Ketua Fraksi PDIP Vonny Adel Rumimpunu (VAR) menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) Paslaten APBDes Tahun Anggaran 2025, Selasa (9/7), siang tadi di Kantor Pemerintah Desa (Pemdes) Paslaten, Kecamatan Likupang Selatan (Liksel).
Kegiatan tersebut, dihadiri Camat Liksel David Talumantak, Hukum Tua Desa Paslaten Meyti Rumimpunu, BPD, Perangkat Desa dan masyarakat.
Dari pantauan media ini, para kepala jaga bergantian menyampaikan usulan kepada Hukum Tua yang bakal diambil menjadi program prioritas yang nantinya akan direalisasikan pada Tahun 2025.
Dalam kesempatan tersebut, VAR mengatakan usulan-usulan yang berasal dari tingkat masing-masing jaga akan ditampung dan dilihat prioritasnya.
“Jadi usulan skala prioritas itu diutamakan. Makanya saya hadir disini sebagai perpanjangan tangan DPRD Minut untuk melihat langsung usulan apa yang menjadi skala prioritas untuk direalisasikan pada Tahun 2025 nanti,” katanya.
VAR mengajak, kepada semua masyarakat untuk saling menopang saling bahu-membahu dalam membangun Desa Paslaten.
“Mari kita berlomba-lomba membangun kampung yang kita cinta ini, jika bukan kita yang bangun siapa lagi. Makanya diperlukan kerjasama yang baik antara masyarakat dan pemerintah untuk mewujudkan hal tersebut,” jelasnya.
Senada, Hukum Tua Desa Paslaten Meyti Rumimpunu berharap apa yang diusulkan saat ini bisa terwujud serta berjalan sesuai yang diharapkan.
“Usulan ini apalagi yang bersentuhan langsung dengan masyatakat kirianya dapat direalisasikan. Kami juga pemerintah desa mengucapkan terima kasih kepada ibu dewan dan pak camat yang boleh hadir dalam kegiatan musyawara ini,” katanya.
Sementara itu, Camat Liksel David Talumantak menyampaikan bahwa kegiatan Musdes ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun dalam rangka melaksanakan tahapan perencanaan pembangunan desa, berupa penyusunan Rencana Kerja Pemerintahan Desa (RKPDes) yang akan dilaksanakan pada tahun 2025.
“Untuk itu diharapkan kepada seluruh undangan, agar dapat memberikan masukan dan menyampaikan hal-hal yang menjadi prioritas di Desa Paslaten, semoga dapat direalisasikan di tahun 2025 nanti. Dan saya mengajak baik pemerintah desa dan masyarakat untuk terus mendukung program pemerintah Kabupaten dibawah pimpinan Bupati Joune Ganda & Wakil Bupati Kevin William Lotulung,” kuncinya.
Penulis : Rivo Lumihi