MINSEL, MSN – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Franky Donny Wongkar dan Theodorus Kawatu (FDW-TK) semakin melejit dan dicintai masyarakat.
Terbukti, di setiap konsolidasi pemenangan, FDW-TK selalu dibanjiri massa. Baik itu dari partai pendukung, hingga simpatisan dari luar partai. Bahkan beberapa Tokoh partai besar lain ikut menyatakan dukungan untuk pasangan Nomor Urut 1 ini.
Apalagi jika dilihat dari beberapa konsolidasi yang ada, pendukung dan simpatisan FDW-TK mendominasi 2 pasangan lain yang akan bertarung di Pilkada Minsel 2024.
Hal ini pun menimbulkan spekulasi di tengah masyarakat. Menurut mereka, jika Pilkada dilakukan hari ini, pasangan yang diusung Partai PDI Perjuangan dan Perindo serta didukung oleh Partai PAN, PKB dan Demokrat ini dipastikan menang telak.
“Dilihat dari atmosfer politik di Minsel, jika pilkada dilakukan hari ini, pasti FDW-TK akan menanlg di atas 60 persen,” ujar Erwin, warga Motoling Timur, Senin (07/10/2024).
Hal senada dikatakan Caroll, warga Amurang Barat. Menurut dia, pasangan FDW-TK telah menarik simpati masyarakat karena sudah memberi bukti, bukan sekedar janji.
“FDW sudah membuktikan dirinya berhasil membangun Minsel hanya dalam 3 Tahun lebih. Meski dihantam Pandemi dan Bencana Alam, pembangunan di Minsel berjalan baik. Bahkan ditangan FDW, Minsel diganjar banyak sekali penghargaan,” ucap Caroll.
Apalagi menurut Caroll, Calon Wakil Bupati, Theodorus Kawatu juga sangat menarik simpati masyarakat. Karena, selain pernah menjadi Komandan Kodim 1420/Sidrap pada Tahun 2011, ia juga menjadi Komandan Kodim 1302/Minahasa di akhir Tahun 2011 hingga 2013.
“Selain itu, setahu saya Pak Theo juga Kepala Kelompok Staf Ahli Pangdam XIII/Merdeka di Tahun 2022 hingga 2023, jadi jiwa kepemimpinan Pak Theo tak perlu diragukan lagi. Bahkan sebagai Ketua Harian KONI Sulut, dia banyak membantu para Atlet yang notabenenya generasi muda untuk mengembangkan potensi di dunia olahraga,” tambah Caroll.
Begitu pula Yanti, warga Tumpaan. Menurut dia, selain memiliki rekam jejak yang baik, pasangan FDW-TK juga rendah hati, murah senyum serta memiliki aura kepemimpinan yang kuat.
“Selain tulus, pasangan FDW-TK ini berkharisma. Tak heran masyarakat dari berbagai lapisan, golongan bahkan lintas partai menyukai pak FDW dan Pak Theo. Terbukti dalam beberapa minggu terakhir banyak Tokoh berpengaruh dari partai lain mendeklarasikan diri untuk mendukung FDW-TK. Jadi menurut saya, pasangan ini paripurna dan menjadi representasi bagi seluruh lapisan masyarakat Minsel,” pungkas Yanti.
Dengan banyaknya simpati dari berbagai kalangan masyarakat, pasangan FDW-TK semakin melejit meninggalkan para rivalnya. Apakah ini bertanda Pilkada Minsel 2024 sudah berakhir dan dimenangkan FDW-TK?
(Stev)