MINSEL, MSN – Pemerintah Desa Poopo Barat, Kecamatan Ranoyapo, melaksanakan kegiatan Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) yang digelar di Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Poopo Barat, Jumat (19/12/2025).
Kegiatan Posyandu ini menyasar berbagai kelompok usia, mulai dari ibu hamil, balita, remaja hingga lanjut usia (lansia).

Pelaksanaan Posyandu ILP merupakan hasil kolaborasi antara Pemerintah Desa Poopo Barat dan Puskesmas Ranoyapo sebagai bentuk komitmen bersama dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan masyarakat.
Hukum Tua Desa Poopo Barat, Jeinie Purukan, mengatakan bahwa kegiatan Posyandu ILP bertujuan untuk memantau sekaligus meningkatkan derajat kesehatan masyarakat desa.
“Terutama untuk ibu hamil, ibu menyusui, bayi, balita, remaja, serta lansia yang ada di Desa Poopo Barat,” ungkap Purukan.

Lebih lanjut, ia menyampaikan apresiasi kepada Puskesmas Ranoyapo yang telah mendampingi dan mendukung penuh pelaksanaan kegiatan tersebut.
“Kami Pemerintah Desa Poopo Barat sangat mengapresiasi Puskesmas Ranoyapo yang telah memberikan pendampingan dan dukungan maksimal dalam pelaksanaan Posyandu ini,” ujarnya.

Purukan berharap kegiatan Posyandu ILP dapat meningkatkan peran serta masyarakat dalam pembangunan di bidang kesehatan, sekaligus menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dini.
“Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan akses yang lebih mudah bagi masyarakat untuk memperoleh pelayanan kesehatan dasar, serta menurunkan angka kematian ibu dan bayi,” tambahnya.

Selain pelayanan kesehatan dasar, Posyandu ILP ini juga diisi dengan pemeriksaan kesehatan umum, skrining kejiwaan, penanggulangan penyakit, serta penyuluhan tentang gizi, kesehatan ibu dan anak, keluarga berencana, dan penyakit menular.
Dalam kesempatan tersebut, masyarakat juga menerima makanan bergizi, susu, dan buah-buahan, disertai edukasi mengenai pentingnya penerapan gizi seimbang dalam kehidupan sehari-hari.
(Stev)










































