MINSEL, MSN – Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Selatan, Glady N. L. Kawatu, S.H., M.Si., menghadiri kegiatan Akreditasi Puskesmas oleh Lembaga Survey Akreditasi Lasfkespri, yang dilaksanakan di Puskesmas Suluun Tareran, Kecamatan Tareran, Kabupaten Minahasa Selatan, Kamis (29/01/2026).
Kegiatan akreditasi ini dilaksanakan oleh Lembaga Survey Akreditasi bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Minahasa Selatan, dengan pendampingan langsung dari Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan (Kabid Yankes) Dinas Kesehatan.
Kepada manadosulutnews.com, Sekda Glady Kawatu menegaskan bahwa akreditasi Puskesmas merupakan instrumen strategis untuk memastikan pelayanan kesehatan primer berjalan sesuai standar nasional serta menjawab kebutuhan masyarakat.
“Akreditasi ini bukan sekadar penilaian formal, tetapi menjadi tolok ukur sejauh mana Puskesmas mampu memberikan pelayanan yang aman, bermutu, dan berkesinambungan kepada masyarakat,” ujar Kawatu.

Ia menambahkan, Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan menaruh perhatian serius terhadap peningkatan kualitas layanan kesehatan, khususnya di tingkat Puskesmas sebagai garda terdepan pelayanan publik di bidang kesehatan.
“Kita ingin Puskesmas tidak hanya menjadi tempat berobat, tetapi juga pusat pelayanan kesehatan yang profesional, humanis, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Sekda berharap seluruh jajaran Puskesmas di Minsel menjadikan proses akreditasi ini sebagai penentu arah mutu layanan kesehatan serta momentum pembenahan dan peningkatan kinerja secara berkelanjutan.
“Seluruh tenaga kesehatan harus terus meningkatkan kompetensi, disiplin, dan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik. Akreditasi harus menjadi budaya mutu, bukan sekadar target administratif,” tegasnya.

Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, lanjut Kawatu, akan terus mendukung penguatan sarana, prasarana, serta sumber daya manusia di sektor kesehatan demi terwujudnya pelayanan kesehatan yang berkualitas dan merata bagi seluruh masyarakat.
(Stev)









































