Manadosulutunews.comMINUT–Kejurda Auto Moto Drag Race 2022 yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan HUT Kabupaten Minahasa Utara (Minut) tuai protes dari kalangan masyarakat. Salah satunya datang dari tokoh masyarakat Minahasa Utara Arly Dondokambey.
Menurutnya, kebijakan yang diambil untuk melaksanakan Kejurda Auto Drag Race disepanjang jalan SBY tidak tepat. Sehingga dia menilai kegiatan ini “Melumpuhkan” UMKM.
“Saya sebagai masyarakat minahasa utara mendukung 100 persen kegiatan Auto Drag Race ini. Karena ini adalah suatu hiburan bagi masyarakat minahasa utara dan juga bisa mendatangkan masyarakat dari luar daerah,” kata Arly
Dia mengungkapkan, dampak positif banyak yang didapat dari kegiatan ini, tetapi sangat disayangkan kegiatan seperti ini tidak dikaji dari sisi dampak negatifnya.
“Terbukti, saya saat ini berada disalah satu cafe yang biasa kita nongkrong, sangat sunyi. Dan menurut ownernya, sampai jam 2 siang ini, omset yang didapat belum capai 20 persen. Begitu juga dengan rekan saya yang punya rumah makan Samchan. Dia mengaku hari ini pecah rekor baru 160 ribu uang yang didapat. Ini sangat tidak menguntungkan bagi para UMKM disepanjang jalan SBY ini,” ungkapnya.
Dia menuturkan, bukan UMKM saja yang dirugikan, bahkan sampai ke pertanian. Karena banyak masyarakat petani yang berada di jalur ini merasa rugi.
“Hasil pertanian seperti buah pepaya, ubi, jagung, tidak dapat dijual karena akses jalan ditutup. Kasihan para petani yang ada di jalur SBY ini. Mereka bertahan hidup dengan hasil pertanian, tapi tidak dapat dijual,” tutur Arly yang juga salah satu aktivis pertanian.
Arly menambahkan, harusnya kegiatan yang berlangsung selama lima hari ini dilaksanakan di lokasi DPSP Likupang.
“Jadi para tamu dari luar selain mengikuti iven auto drag race ini, mereka juga bisa menikmati DPSP Likupang. Ada juga cottage disana jika mau nginap. Silahkan dibuat di sana, kan ada jalur dari marinsow sampai ke bundaran, disitu bagus untuk dilaksanakam iven seperti ini. Dan jika dibuat di likupang, sangat menguntungkan untuk promosi DPSP yang kita miliki,” tandasnya.
(Rivo)