MANADO-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulut melaksanakan pleno pengundian nomor urut bagi ke Tiga Pasangan Calon (Paslon) yang bakal bertarung dalam pesta demokrasi 9 Desember 2020 mendatang.
Pleno pengundian nomor urut yang berlangsung di Kantor KPU Sulut Kamis (24/9) siang tadi, dihadiri ketiga Paslon, yakni Olly Dondokambey-Steven Kandouw yang didukung PDI-P, PSI, PKB, PPP, Partai Perindo dan Partai Gerindra, dan Christiany E Paruntu-Sehan Salim Landjar yang didukung Partai Golkar, PAN, dan Demokrat serta Vonny Anneke Panambunan-Hendry Runtuwene yang didukung Partai Nasdem dan PKS.
Ketua KPU Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Ardiles Mewoh saat membuka Rapat Pleno Pengundian Nomor urur mengapresiasi para Peserta Pleno Terbuka yang bisa hadir dengan menerapkan Protokol Kesehatan.
“Terima kasih saat ini memang dibatasi kehadiran dikarenakan memperhatikan Protokol Kesehatan Covid-19. Dengan memanjatkan Puji Syukur Kehadirat Tuhan, Rapat Pleno ini resmi dibuka,” kata Mewoh
Sedangkan menurut Kordinator Divisi Teknis Yessy Momongan mengatakan jika Mekanismenya sudah diatur.
“Paslon menerima giliran berdasarkan nomor urut berdasarkan waktu kedatangan Pasangan Calon,” ujarnya.
Sementara itu salah satu Paslon Vonnie Anneke Panambunan (VAP) mengatakan jika angka Dua adalah angka kemenangan.
“Saya berdoa kepada Tuhan, saya meminta tanda-tanda kemenangan dengan memberikan angka Dua, ternyata tuhan memberikan tanda tersebut. Bagi saya angka Dua ini bersama pak Hendrik adalah angka kemenangan,” ucap VAP.
Senada dikatakan Runtuwene, semua angka sama namun Saya berdoa kepada Tuhan, agar diberikan angka yang terbaik.
“Ini adalah pertanda meraih Victory (Kemenangan),” timpal Runtuwene
Diketahui Paslon CEP-SSL Meraih Nomor Urut 1, Paslon VAP-HR nomor urut 2, dan diposisi nomor urut 3 diraih Paslon OD-SK.
(Rivo)