MANADO– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) untu menyukseskan Pilkada Serentak 2020 menyelenggarakan Media Gathering, Rabu (29/1/2020) dengan mengangkat Tema “Bersama Media Sukseskan Pemilihan Serentak Tahun 2020”.
Media gathering ini dihadiri oleh para jurnalis dari media cetak, elektronik dan online yang digelar dalam dua sesi, untuk sesi pertama menghadirkan Agus Sudibyo , Ardilles Mewoh dan Salman Saelangi sebagai Narasumber, dan sesi kedua menghadirkan Jessy Momomangan, Meidy Tinangon dan Lanny Ointoe, sebagai narasumber.
Media gathtering KPU Sulut dibuka langsung oleh Ketua KPU Sulut, DR Ardiles Mewoh. KPU Sulut mengundang , Anggota Dewan Pers, Ketua Komisi Hubungan Antar Lembaga & Luar Negeri. Periode 2019 – 2022 , Agus Sudibyo sebagai salah satu narasumber.
Agus Sudibyo yang diberi kesempatan pertama untuk menyampaikan pemaparannya, menuturkan pentingnya wartawan memahami tentang kerjanya secara profesional. Disisi lain, akselerasi informasi yang cepat saat ini mengharuskan para wartawan lebih meningkatkan kualitasnya.
“Ini era kompetisi terbuka. Sehingga penting membangkitkan semangat membangun bagi wartawan untuk meningkatkan kompetensinya. Jurnalis dan media perlu memperhatikan kualifikasinya, dan tentu sesuai dengan ketentuan Undang-Undang Pers dan aturan dari Dewan Pers. Tantangan media konvensional yaitu bukan berada di internal, melainkan pada Google, Facebook, Twitter dan lainnya. Kita perlu mewujudkan inovasi, karena jika kita kalah bersaing, maka media jurnalistik akan ditinggalkan pembacanya,” kata Agus yang didampingi Ardiles Mewoh, Salman Saelangi dan dipandu oleh moderator Amanda Komaling.
Sementara, menurut Ketua KPU Sulut sebagaimana yang dipaparkan Ketua Divisi SDM dan Hubmas, Salman Saelangi bahwa KPU Sulut mendorong sinergitas kerja bersama pers guna mewujudkan partisipasi pemilih di Sulut.
“Media gathering dimaksudkan untuk menyatukan sinergi antara KPU Sulut dengan rekan-rekan pers. Kami telah mengevalusi ada progres yang positif dalam kebersamaan kita selama ini. Semoga sosialisasi tentang agenda KPU Sulut terus dipublikasikan dan masyarakat mendapatkan informasi yang proporsional,” ujar Saelani.
Pada sesi kedua, tampil sebagai narasumber Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Sulut, Meidy Tinangon, yang memberi pemaparan soal Kode Etik- Perilaku Penyelenggara Pemilu dan Keterbukaan Informasi.
Sesi kedua dilanjutkan dengan menghadirkan Ketua Divisi Teknis KPU Sulut, Jessy Momongan yang memberikan pemaparan tentang Tahapan Pencalonan Pemilihan Serentak Tahun 2020, dan Kadiv Perencanaan Data dan Informasi KPU Sulut Lanny Ointoe tampil sebagai pemateri terakhir.
Kegiatan media gathering diakhir dengan sesi foto bersama para jurnalis dengan para Komisioner KPU dan narasumber.
(YMP