MINUT–Bupati Minahasa Utara Joune Ganda & Wakil Bupati Kevin William Lotulung mengikuti Launching Pencanangan Vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 12-17 Tahun secara daring, Senin (5/6) pagi tadi di SMK Negeri Satu Airmadidi.
Kegiatan yang dibuka langsung Gubernur Sulut Bapak Olly Dondokambey SE & Wakil Gubernur Drs. Steven O E Kandouw ini diikuti oleh Bupati/Walikota se-Sulut secara daring.
Dari pantauan media ini, usai mengikuti launching tersebut bupati JG dan Wabup Kevin di dampingi Ketua DPRD Denny Khamlon Lolong meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi anak usia 12-17 Tahun.
“Kegiatan ini adalah implementasi dari perintah Presiden RI pak Jokowi untuk kita melaksanakan vaksin bagi anak usia 12-17 tahun,” kata Bupati Joune Ganda.
Lanjut bupati, dengan diperluasnya usai vaksin ini diharapkan dapat cepat mencapai titik Herd Immunity.
“Jika sudah tercapai Herd Immunity dengan demikian kita berdoa bersama-sama dapat kembali hidup normal,” terangnya.
Terkait sasaran vaksin tambah bupati, 24.040 anak dan hari ini 300 anak dengan Lima sekolah.
“Jika ditargetkan 24.040 anak dan setiap hari 300 yang di vaksin, maka jadi dua minggu. Dan tadi juga saya sudah mengatakan kepada pak gubernur bahwa kami meminta dukungan ketersediaan vaksin dari provinsi, sehingga kita mengharapkan satu minggu kedepan akan bertambah sekitar 50.000 orang lagi yang akan di vaksin,” tutupnya
Perlu diketahui bersama, yang bertugas pada kegiatan tersebut yakni Dinas Pendidikan serta pelaksana Vaksinasi Puskesmas Kecamatan Kema.
(Adve)