Talaud, MSN – Sebanyak 88 orang Calon Pegawai Negri Sipil (CPNS) melaksanakan pengambilan sumpah/janji menjadi Pegawai Negri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud, bertempat di Aula Wanala T2, Melonguane, Jumat (01/04/2022).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Kepulauan Talaud Elly Engelbert Lasut didampingi oleh Sekretaris Daerah Yohanis B.K Kamagi serta kepala BKPSDM Ivone Kapoyos, dan disaksikan oleh seluruh Pejabat Tinggi Prata lingkup Pemkab Talaud.
Bupati E2L dalam sambutannya mengatakan, untuk CPNS yang baru diangkat menjadi PNS untuk tetap fokus pada pekerjaan dan berhati-hati menggunakan media sosial untuk mengekpresikan apa yang bukan menjadi tugas dan tanggung jawab.
”Apalagi jika itu telah diperingatkan aturan-aturan tentang bagaimana mengekspresikan apa yang menjadi kehendak dan pikiran kalian,” jelasnya.
Tak lupa juga, Bupati E2L mengucapkan banyak selamat kepada mereka yang diangkat menjadi 100 persen Pegawai Negri Sipil (PNS) di lingkup Pemerintah kabupaten Kepulauan Talaud.
”Laksanakan tugas dengan baik, dan semoga pekerjaan dan pengakuan Negara terhadap saudara-saudara menjadi berkat dalam kehidupan pribadi, keluarga dan masa depan kalian masing-masing,” pungkasnya.
(Ichad/*)