MINSEL -Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1302/Minahasa Mayor Inf Vino Satria Onibala S.Pt mewakili Komandan Kodim (Dandim) Letkol Inf Ircham Effendy hadir dalam acara peresmian hunian sementara bagi Korban bencana alam Abrasi Pantai Amurang, yang berlokasi di Kelurahan Bitung, Kecamatan Amurang, Kabupaten Minahasa Selatan ( Minsel ), Sabtu (23/07/2022).
Peresmina hunian sementara tersebut dilakuka langsung oleh Bupati Minahasa Selatan Frangky D. Wongkar SH yang didampingi oleh Wakil Bupati Pdt. Petra Y. Rembang M.Th serta seluruh Forkopimda Kabupaten Minahasa Selatan lainnya, yang ditandai dengan gunting pita dan penyerahan kunci oleh Bapak Bupati Minsel kepada perwakilan pengungsi.
Acara Peresmian hunian juga dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Hukum dan Ham Wilayah Sulut Haris Sukamto, A.K.S., S.H., M.H, yang sekaligus menyerahkan sumbangan dari Kementerian Hukum dan Ham berupa uang tunai sejumlah Rp.70 juta, beras dan sembako.
Menurut Komandan Kodim Letkol Inf Ircham Effendy melalui Kasdim 1302/Minahasa menuturkan bahwa tugas dari jajaran Kodim 1302/Minahasa dalam membantu pemerintah untuk menyelesaikan pembangunan hunian sementara sudah tuntas, dan merasa bangga karena bisa bersinergi dengan instansi lainnya, sehingga hunian sementara ini sudah bisa ditempati.
“Saat ini tugas kami membantu pemerintah Daerah dalam menyelesaikan pembangunan hunian sementara telah selesai, hari ini kita semua menyaksikan hunian ini telah diresmikan oleh Bupati Minsel, itu artinya para pengungsi sudah bisa menempatinya, kami bangga dapat bersinergi dengan berbagai instansi demi terselesainya hunian sementara ini,” ucap Kasdim 1302/Minahasa.
Lanjut Kasdim, jajaran Kodim 1302/Minahasa juga berterimakasih kepada Bupati dan wakil Bupati Minsel Bupati yang telah mempercayakan Satuan Kodim 1302/Minahasa dalam mengatasi, mengevakuasi korban Abrasi serta mengawasi dan secara bersama-sama membangun hunian sementara bagi para korban bencana.
“Kami menyampaikan banyak terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Minsel yang telah mempercayakan Satuan Kodim 1302/Minahasa dalam mengatasi, mengevakuasi korban abrasi serta mengawasi dan secara bersama-sama membangun hunian sementara bagi para korban, kami berharap tempat hunian sementara ini dapat dirawat baik dari segi kebersihan lingkungan dan tak kalah pentingnya juga dari segi keamanan,” tutup Mayor Vino.
Hadir dalam acara peresmian hunian sementara tersebut antara lain, Kepala Kementerian Hukum dan Ham wilayah Provinsi Sulawesi Utara Haris Sukamto A.K.S, SH, MH, Mewakili Danrem 131/Santiago Kasiter Korem Kolonel Kav. Danny Hermawan, Sekda Kab Minsel Glady Nova Lynda Kawatu SH,. M.SI, Asisten -1 Drs. Benny Lumingkewas, Gubernur Provinsi Sulawesi yang diwakili oleh BPBD Minut, Drs. Joy Oroh, mewakili Kajari Minsel Arilasman SH. MH, Kapolres Minsel AKBP C. Bambang Harleyanto, dan BPBD Minsel Thorie Joseph SH.MM.
(Budi)