MANADO – Kasdam XIII/Merdeka, Brigjen TNI M. Luthfie Beta, S, Sos,M.Si menghadiri perayaan HUT ke-61 Komando Wanita Angkatan Darat (Kowad) Tahun 2022, Kamis (22/12/2022).
Kodam XIII/Merdeka telah menggelar syukuran dengan sederhana yang diikuti oleh seluruh prajurit Wanita Angkatan Darat Kodam XIII/Merdeka di Aula Makodam, dan perwakilan dari Polwan, Kowal dan Wanra.
Peringatan Hari Ulang Tahun ke-61 Kowad ini, dilatarbelakangi oleh pembentukan Korps Wanita Angkatan Darat, diilhami dari hasil perjuangan para pahlawan wanita Indonesia yang ikut serta menegakkan kemerdekaan Indonesia dan usaha para pendahulu untuk meraih kemajuan bagi kaum wanita.
Meskipun Kowad disahkan pada tanggal 21 Desember 1960, tetapi hari Kowad ditetapkan tanggal 22 Desember. Penetapan ini dimaksudkan karena pada tanggal 22 Desember 1938 dilangsungkan Kongres Wanita Pertama yang dikenal Hari ibu, karena Hari Ibu adalah kehormatan bagi ibu Indonesia, sebagai ibu keluarga, ibu masyarakat, ibu bangsa, maka lahirnya Kowad diharapkan sebagai kebanggaan para kaum ibu.
Untuk mengenang semua itu, jajaran TNI Angkatan Darat khususnya Kodam XIII/Merdeka memperingati Hari Ulang Tahun ke-61 Kowad dengan menggelar acara syukuran.
Dalam amanat KASAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman S.E., M.A, yang dibacakan Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI M. Luthfie Beta, S, Sos,M.Si, memberikan beberapa penyampaiannya.
“Enam puluh satu tahun pengabdian Kowad bukanlah perjalanan singkat yang telah dilalui, oleh karena itu, momen ulang tahun ini merupakan pengingat sejarah perjuangan dan perjalanan bangsa Indonesia yang tidak terlepas dari peran kaum wanita,” ucap Luthfie membacakan penyampaian KASAD
Oleh karena itu lanjutnya, jadikan peringatan hari ulang tahun ini sebagai momentum yang tepat untuk melakukan introspeksi dan evaluasi pencapaian tugas yang telah dilaksanakan, sekaligus sebagai tolak ukur upaya meningkatkan karya dan pengabdian di masa mendatang.
Dengan tema ‘Kowad Profesional dan Berdedikasi Tinggi, Siap Mengabdi Untuk Negeri’ tersimpan makna yang mendalam bahwa dituntut untuk profesional dan berdedikasi dalam setiap pelaksanaan tugas demi pengabdian kepada bangsa dan negara.
Dalam acara syukuran HUT ke-61 Kowad dilakukan pemotongan tumpeng dan kue oleh Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIII/Merdeka Ny. Ipung Luthfie Beta yang didampingi Kasdam XIII/Merdeka selaku pembina harian Kowad, Aspers Kasdam XIII/Merdeka Kol. Inf Adek Chandra Kurniawan dan Pakor Kowad Letkol (K) Ckm Joice J.A Mandagi, S.K.M yang diserahkan kepada prajurit Kowad yang berprestasi Juara 1 Beregu Lomba Menembak saat HUT Kowal ke 60 TA. 2022 di Manado atas nama Letda Ckm (K) Nano Windayani, sedangkan potongan kue diserahkan kepada prajurit Kowad yang akan memasuki masa purna bakti pada tanggal 1 Maret 2023, atas nama Letkol Chb Tresye Bawotong yang kini menjabat sebagai Kasituud Hubdam XIII/Merdeka.
Selain acara syukuran HUT ke-61 Kowad juga dirangkaikan dengan memperingati Hari Ibu yang ke-94 yang ditandai dengan pemberian bunga oleh KasdamXIII/Merdeka dan Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka kepada Ibunya masing-masing.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut tersebut, Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Inf Drs. Theodorus Kawatu, Kasrem 131/Santiago Kol Inf Hengki Yuda Setiawan para Asisten dan Kabalakdam XIII/Merdeka, sesepuh Kowad serta Perwakilan Kowal, Wara, Polwan serta pengurus Persit KCK PD XIII/Merdeka.
(Budi)