MINSEL, MSN – Keluarga Besar Kejaksaan Negeri Minahasa Selatan (Kejari Minsel) menggelar Ibadah Perayaaan Menyambut Natal Yesus Kristus Tahun 2022, bertempat di Aula Kantor Kejari Minsel, Kamis (22/12/2022).

Ibadah Natal Kejari Minsel di tahun 2022 ini mengangkat tema ‘Berjalan Bersama Membangun Penegakan Hukum yang Bermartabat dan Berhati Nurani’.
Ibadah yang dipimpin oleh Pdt. Monalisa Lamasa ini mengambil pembacaan Alkitab dalam Matius 2 : 1-12.

Dalam khotbahnya Pdt. Monalisa mengajak keluarga besar Kejari Minsel untuk dapat menebarkan kasih dan menciptakan damai bagi sesama.
“Tetaplah rendah hati sekalipun kita direndahkan, tetaplah menjadi orang baik dan jangan berubah menjadi jahat sekalipun dunia ini selalu menyatakan ketidakadilan bagi kita,” ajak Pdt. Monalisa.

Sementara itu, Budi Hartono selaku Kepala Kejaksaan Negeri Minahasa Selatan manyampaikan selamat Natal bagi seluruh keluarga besar Kejari Minsel yang merayakan.
“Selamat merayakan Natal 25 Desember 2022 dan Tahun Baru 1 Januari 2023. Semoga damai Natal terus menyertai kita semua,” tandasnya.

Perayaan ibadah Nalai ini semakin meriah ketika diisi dengan puji-pujian oleh Bidang Pembinaan, Pidum, Pidsus, Intelejen, Barang Bukti dan Bidang Datun, ADC dan Kamdal Kejari Minsel.
(Stev)