MINAHASA– Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si, IPU, ASEAN.Eng menghadiri Perayaan Syukur HUT ke-75 Tahun (Diamond Anniversary) Sekolah Lanjutan Advent (SLA) Tompaso, bertempat di Kampus SLA Tompaso, Kecamatan Tompaso Barat, Sabtu (22/7/2023).
Ibadah Syukur HUT ke-75 Tahun (Diamond Anniversary) Sekolah Lanjutan Advent (SLA) Tompaso tersebut dipimpin oleh Pdt. Harold Dien.
Dalam sambutannya, Bupati Minahasa menyampaikan ucapan selamat serta apresiasi dan rasa terimakasihnya atas topangan dan dukungan yang telah diberikan oleh seluruh pimpinan dan Jemaat Advent hari ke-7 di Minahasa terhadap program program Pemkab Minahasa.
“Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Minahasa menyampaikan apresiasi dan mengucapkan selamat HUT ke-75 tahun Sekolah Lanjutan Advent Tompaso, dan terima kasih kepada seluruh pimpinan dan umat jemaat Advent hari ke-7 di Minahasa atas semua topangan dan dukungan yang luar biasa dalam berbagai program yang ada di Pemkab Minahasa,” ucap Bupati Minahasa.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Inspektur Daerah Prov. Sulut Drs. Mecky Onibala, M.Si yang mewakili Gubernur Sulut, Kadis Kebudayaan Provinsi Sulut Jani Lukas, S.Pi, M.Si, Ketua GMAHK Uni Konferens Indonesia Kawasan Timur Pdt. Samuel Y. Bindosano, MA bersama Pengurus UKIKT, Ketua GMAHK Daerah Konferens Minahasa Pdt. Benny Ole, M.Fil, Rektor Unklab Pdt. Dr. Danny Rantung.
Turut mendampingi Bupati Minahasa, Ass 2 Setda Minahasa, Kaban Kesbangpol, Kadis Pendidikan, Kasat PolPP, Kadis Pertanian, Kadis Kominfo, Kabag Kerjasama, Kabag Prokopim, Camat Kawangkoan, Camat/Sekcam Tompaso, serta Camat Tompaso Barat.
(Budi)