MANADO– Kota Manado jadi salah satu destinasi wisata di Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kenaikan kunjungan wisatawan sekira 600 persen dihitung sejak 5 tahun terakhir.
Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pariwisata Kota Manado, Lenda Pelealu, saat ditemui media ini di kantor Dinas Pariwisata Kota Manado, Rabu (11/09/2019).
” Dari segi presentasi, Manado mengalami tren kenaikan kunjungan wisatawan sekira 600 persen sejak 5 tahun terakhir,” ujar Lenda Pelealu.
Lanjutnya, karena tingginya angka kenaikan kunjungan wisatawan ke Kota Manado, bahkan pemerintah Banyuwangi melakukan studi banding ke Manado.
“Dan kedatangan para pejabat eselon 3 Pemerintah Kabupaten Banyuwangi tersebut justru berdasarkan pendapat dari Menteri Pariwisata sewaktu mengunjungi Banyuwangi yang menyarankan Pemerintah Banyuwangi untuk belajar ke Pemerintah Kota Manado yang saat ini sedang mengalami kenaikan kunjungan wisatawan ke Kota Manado,” jelas Lenda.
Menurut Lenda Pelealu, bicara Pariwisata ada 3 hal, yaitu promosi, Destinasi, SDM Industri, dan saat ini Kota Manado memiliki branding yaitu diversity in harmoni, yang artinya walaupun berbeda-beda, torang tetap rukun.
Diterangkan juga oleh Lenda Pelealu, bahwa pengembangan Pariwisata bukan hanya tanggung jawab Dinas Pariwisata Kota Manado, tetapi juga semua perangkat daerah sesuai dengan tupoksi masing-masing, sedangkan untuk Dinas Pariwisata dapat di ukur dari kunjungan wisatawan dari Kota Manado yang saat ini mengalami kenaikan signifikan, yaitu 600 persen sejak 5 tahun terakhir.
(redaksi)