MANADO, MSN – Anggota DPRD Kota Manado Fraksi PDIP, Lukresia CV Masengi SH kembali menggelar masa reses ke dua di daerah pemilihan Sario- Malalayang, tepatnya di Tanah Putih Malalayang Satu Timur, Selasa (19/07/22).
Dalam reses tersebut, Christy menyerap aspirasi masyarakat terkait jalan, Penerangan Jalan Umum (PJU), Kebutuhan air bersih dan bantuan Pemerintah yang disampaikan masyarakat.
Terkait jalan yang ditanyakan salah satu warga Pak Riu, Dirinya pun mengatakan akan komunikasikan langsung dengan PUPR dan kalaupun bisa nanti pihak PUPR akan meninjau lokasi jalan tersebut.
Lain halnya dengan ibu Mamahani yang menanyakan terkait bantuan pemerintah yang salah sasaran seperti bantuan UMKM, ada yang tak punya usaha tapi mendapat bantuan sementara yang punya usaha susah untuk mendapat bantuan.
“Ini akan saya komunikasikan dengan Walikota dan Wakil Walikota Manado lewat fraksi dan terkait air bersih nanti di komunikasikan dengan PDAM,” tukas Christy.
Terkait bantuan sosial dari pemerintah pusat, Dirinya menjelaskan kalau ada desas – desus bantuan nanti diinfokan dan di follow up.
Christy juga memberikan apresiasi buat masyarakat yang melalui swadaya bersama, bisa memperbaiki jalan yang rusak yang ada lingkungan VI Tanah Putih.
Sementara itu, Camat Malalayang menambahkan soal PJU, Ia sudah berkomunikasi dengan Dinas PUPR dan meminta tiga titik satu kelurahan dan itu segera direalisasikan.
Diakhir reses, Christy membagikan paket sembako berupa beras kepada masyarakat yang hadir.
Hadir dalam reses Camat Malalayang Royke Kalalo, Kapolsek Malalayang AKP Sonni Tandisau SIK, Lurah Malalayang Satu Timur serta undangan lainnya.
(FINA)