JENEWA, MSN –Wakil Walikota Manado dr.Richard Sualang menjadi Delegasi Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) dari Pemerintah Kota Manado dengan membahas peningkatan kerjasama guna pengembangan dan promosi kota – kota di Indonesia.
Wawali hadir mengikuti Diskusi bersama dengan Perutusan Tetap Republik Indonesia atau PTRI di Kota Jenewa, Swiss, bersama Deputy I Permanent Representative/Ambassador.

Dirinya mengatakan dalam Kegiatan ini juga dalam rangka Program Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual untuk Penguatan Ekonomi Kreatif dan Pengembangan Smart City.
“Program ini juga dilakukan pertemuan dengan 30 Duta Besar dari negara – negara Non-Blok dan sharing session dengan Walikota Paris,” ucap Wawali pada Selasa (28/02/23).
Hadir juga dari perwakilan Kota Manado Sekretaris Daerah, Dr Micler Lakat SH, MH dan Kepala Bappelitbangda Kota Manado juga peserta APEKSI dari sejumlah kota di Indonesia, yang dipimpin Sekretaris Dewan Pengurus/Direktur Eksekutif APEKSI, Manajer Kemitraan dan Kelembagaan APEKSI dan Pimpinan My Journey selaku mitra dalam kegiatan ini.
(FINA)