MANADO – Para Lurah diingatkan agar berhati-hati dalam mengelola Dana Kelurahan, agar tak bermasalah dengan hukum.
Hal ini dikatakan Wali Kota Manado, DR IR G.S Vicky Lumentut SH MSi DEA, yang mengingatkan para lurah agar hati-hati dalam mengelola Dana Kelurahan, usai melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di Kecamatan Tikala, Selasa (28/1/2020).
“Kembali saya ingatkan, Jangan fiktif !, Berhati-hatilah dalam penggunaannya,” tegas Wali Kota Manado dua periode ini ke media ini.
Lanjut dikatakan Wali Kota Vicky Lumentut, BPK akan mulai turun melakukan pemeriksaan Dana Kelurahan, Dana BOK dan Dana BOS pada Bulan Februari nanti.
“Jangan sampai ada masalah. Para Lurah saya ingatkan agar menyiapkan pertanggungjawaban dengan baik. Saya harap tidak ada yang bermasalah dengan Dana Kelurahan,” tutup Wali Kota Manado, G.S Vicky Lumentut.
(YMP)