MANADO– Jumlah Tenaga Harian Lepas (THL) di Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Manado sudah melebihi dari usulan. Dari 200-an THL yang dibutuhkan, kini terdata dalam daftar absen sudah mencapai 300-an dan berpotensi tak akan terbayar penuh di tahun 2020 ini.
Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Manado, dr Ivan Sumenda. Dirinya mengaku harus putar otak untuk menangani honor Tenaga Harian Lepas di instansi yang dipimpinnya.
“Penyebabnya ialah jumlah THL baru yang sudah over load. Padahal, usulan THL kita kemarin kurang lebih dua ratusan, sementara terdata saat ini, yang masuk ada tiga ratusan. Namun begitu, kami tetap akan berusaha membayar hak dari THL,” jelasnya.
Lanjut Kadis, terkait honor THL yang bakal tidak terbayar penuh tahun ini, Dinkes Manado saat ini sedang mencari jalan keluarnya.
“Kami akan berusaha dan tentunya honor THL akan dibayar sesuai dengan kinerja. Kalau tidak maksimal, langsung kita putuskan kontraknya. Ini juga sekaligus akan menjadi momen penyesuaian dengan jumlah alokasi anggaran,” tegasnya.
Ditambahkannya, sesuai dengan arahan pimpinan daerah, THL yang kinerjanya tidak sesuai ekspetasi, langsung dirumahkan.
“Pak Wali sudah ingatkan ini, setiap tiga bulan harus dilakukan evaluasi terhadap kinerja THL dan siapa yang kinerjanya tidak memuaskan, diinstruksikan agar tidak diperpanjang kontraknya,” kata dr Ivan sapaan akrab pria berkacamata ini.
(YMP)