Manadosulutnews.comMINUT–Ketua DPRD Minahasa Utara (Minut) Vonny Adel Rumimpunu (VAR) menghadiri undangan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Selasa, (4/3) di ruang Paripurna DPRD Provinsi Sulawesi Utara.
Dimana, Sertijab ini menjadi penanda resmi peralihan kepemimpinan dari Olly Dondokambey kepada Yulius Selvanus, yang kini menjabat sebagai Gubernur Sulut peridoe 2025-2030.
Selain Sertijab Gubernur & Wakil Gubernur, DPRD Sulut juga menggelar Sertijab Ketua TP-PKK, Ketua TP Posyandu dan Ketua Dekranasda Sulut. Lalu dilanjutkan dengan mendengarkan pidato sambutan perdana Gubernur Sulut periode 2025-2030 Yulius Selvanus.
Dari pantauan media ini, VAR tampak duduk bersama para ketua-ketua DPRD kabupaten/kota se Sulawesi Utara, salah satunya Ketua DPRD Kota Manado Atlje Dondokambey.
Selain dihadiri para kepala-kepala daerah Se-Sulut, dan Ketua DPRD Se-Sulut, kegiatan ini juga dipadati para tamu undangan dan masyarakat, mulai dari dalam ruang paripurna sampai halaman kantor DPRD Sulut.
Dalam kesempatan tersebut, VAR mengucapkan selamat bertugas kepada Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2025-2030 Yulius Selvanus dan Victor Mailangkay dan selamat purna tugas Gubernur dan Wakil Gubernur Periode 2021-2024 Olly Dondokambey dan Steven Kandouw.
“Yang pasti kami DPRD Minut akan mendukung program-program pro rakyat Pemprov Sulut dan terus membangun sinergitas bersama, demi kepentingan dan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat Sulut,” tandas VAR.
Sekedar informasi, usai kegiatan diruang Paripurna DPRD Sulut, acara akan dilanjutkan di Graha Gubernuran Bumi Beringin dalam agenda lepas sambut Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, pada Pukul 16:30 Wita.
Penulis : Rivo Lumihi